AUDACTIY

By Tips Trik Komputer on 2008-10-29



Perjalanan jauh yang membosankan akan terasa terhibur dengan adanya pendamping yang menyenangkan berupa software MP3 player, apakah di mobil, kereta, maupun pesawat, music membuat perjalanan terasa menyenangkan.
Namun, bayangkan apabila ditengah perjalanan, ternyata kumpulan MP3 yang Anda miliki terdengar menyakitkan telinga dengan kualitas bitrate yang rendah. Sudah bosan di perjalanan, ditambah rasa jengkel karena music kesayangan Anda terdengar memilukan.
Hal itu tidak akan terjadi apabila sebelumnyaAnda menggunakan software open source bernama Audacity. Software pintar ini siap mengolah dan mengedit file-file audio dengan format WAV, MP3, OggVorbis dan AIFF atau bahkan merekam file audio baru melalui sound card, Misalnya untuk digitalisasi koleksi piringan music analog Anda.



Untuk editing, tersedia banyak efek. Anda dapat menyingkirkan bunyi distorsi dan noise, menambahkan echo, mengubah tinggi nada dan tempo secara terpisah, atau mem-playback lagu secara terbalik dari akhir ke awal. Audacity dapat menangani hingga 16 audio track. Dengan demikian, Anda dapat melakukan mixing berbagai sound. Dengan equalizer terintegrasi, Anda dapatmengubah frekuensi, misalnya agar suara penyanyi latar lebih terdengar atau menambahkan efek bass.

Tips Untuk menyimpan file dalam format MP3 dengan tools audio editor ini, Anda perlu meng-install encoder open source Lame (Sudah terdapat Pada Versi Audacity > 1.33). Caranya, klik menu “File I Export ad MP3”. Audacity akan meminta Anda untuk memasukkan (path) lokasi file ‘lame_encoder.dll’

Share your views...

2 Respones to "AUDACTIY"

Anonymous said...

Assalamu'alaikum... Mr..Gimana Menurutmu,, Audio Editing yang berbayar Kayak Adobe Audacity atau Stunberg dengan Audacity..Thanks

Wassalamu'alaikum Wr Wb


November 2, 2008 at 4:13 AM Reply To This Comment
Tips Trik Komputer said...

Wa'alaikumsalam Wr..wb.., Sebetulnya tergantung kebutuhan Si User, Apakah dia Seorang yang bekerja di dunia Multimedia atau User yang Biasa Menggunakan untuk memperbaiki Mp3nya..
Ya Jelas Yang Open Source lebih Halalan Thayyiban,, Tapi...Kalo Kamu Butuh Saya Bisa Menguploadnya..OK

Post a Comment